5 Langkah Pertolongan Pertama pada Luka Bakar
Memberikan pertolongan pertama pada luka bakar dapat mencegah dampak fatal, termasuk menyelamatkan nyawa. Luka bakar sendiri termasuk dalam kondisi medis darurat luar biasa, yang bisa mendapatkan penanganan medis dengan bantuan pembiayaan asuransi jiwa dari FWD Indonesia Insurance.
Luka bakar memerlukan penanganan medis untuk skala ringan hingga sedang. Sementara untuk luka bakar berat memiliki kemungkinan meninggal dunia. Manfaat pertanggungan dari produk FWD Insurance bisa dipakai untuk kebutuhan-kebutuhan tersebut atau menjadi warisan keluarga yang ditinggalkan.
5 Langkah Pertologan Pertama pada Luka Bakar
Namun, sekalipun ada asuransi, tetap penting untuk memberikan pertolongan pertama pada luka bakar untuk meminimalisir dampaknya sebelum mendapat penanganan medis lanjutan. Berikut langkah-langkah yang tepat, bersumber dari laman Rumah Sakit Mangusada Bandung.
1. Mencoba Menghentikan Proses Pembakaran
Pertama, Anda harus mencoba menghentikan proses pembakaran yang terjadi pada tubuh. Sesuaikan dengan jenis luka bakarnya seperti di bawah ini.
- Luka Bakar Api: Berguling di tanah, menggunakan selimut tebal, atau siram dengan air.
- Luka Bakar Cairan Panas: Segera lepaskan pakaian atau perhiasan yang terkena cairan panas tersebut dengan hati-hati.
- Luka Bakar Listrik: Lekas matikan sumber listrik dan pastikan tidak menyentuh langsung korban, bila listrik masih terhubung.
- Luka Bakar Kimia: Cepat bilas area yang terkena dengan air mengalir sekitar 20 menit. Jika bahan kimia berupa bubuk, bersihkan dulu sebelum membilasnya memakai air.
2. Mendinginkan Luka Bakar
Langkah pertolongan pertama pada luka bakar berikutnya adalah pendinginan. Sesuaikan dengan skala luka bakar yang diderita. Berikut caranya.
- Luka Bakar Ringan: Bilas dengan air mengalir selama 10-20 menit.
- Luka Bakar Sedang atau Berat: Kompres area terbakar dengan kain bersih yang sebelumnya sudah direndam singkat air dingin. Lakukan selama 10-15 menit.
3. Membersihkan Luka Bakar
Setelah melalui proses pendinginan, berikutnya, bersihkan luka. Khusus luka bakar ringan, cuci menggunakan sabun cair dan air. Lalu, keringkan perlahan menggunakan kain lembut. Sementara luka bakar sedang dan berat, cukup tutupi dengan kain kasa steril, kemudian cari bantuan medis.
4. Tutupi Luka Bakar
Jika sudah dibersihkan, luka bakar ringan bisa ditutup perban steril atau kain kasa non-perekat. Sementara luka bakar sedang dan berat, sebaiknya memakai kasa steril yang longgar, untuk mencegah infeksi.
5. Meminta Pengobatan Medis Lanjutan
Khusus untuk luka bakar ringan, cukup tunggu luka mengering, sedangkan untuk luka bakar sedang atau berat, konsultasi dengan tenaga medis. Beberapa kasus serius harus mendapatkan perawatan intensif, sehingga pasien wajib menginap.
Pertolongan Pertama Penting untuk Mencegah Dampak Fatal Luka Bakar!
Kesigapan pertolongan pertama pada luka bakar dapat meminimalisir dampak luka lanjutan. Hindari tindakan seperti memberi pasta gigi yang selama ini dipercaya efektif menyembuhkan luka bakar! Kemudian, ikuti instruksi pertolongan di atas, supaya luka bakar tidak merusak kulit dan jaringan tubuh lainnya.
Luka bakar cukup sering terjadi, bahkan dengan beraktivitas ringan di dapur. Oleh sebab itu, persiapkan segala kemungkinan terburuk dengan mendaftar asuransi jiwa dari FWD Insurance yang merupakan produk asuransi terbaik untuk orang-orang terkasih.
Ahli waris yang ditinggalkan ketika nasabah meninggal dunia, akan mendapatkan manfaat pertanggungan hingga 1 miliar rupiah. Termasuk di dalamnya untuk kasus kecelakaan luka bakar yang parah hingga tidak dapat disembuhkan. Persiapkan diri untuk segala situasi bersama asuransi dari FWD Insurance.
